Senin, 28 Januari 2013

apa yang salah - by : Jiwa Yang Tersisih

apa yang salah
oleh : Jiwa Yang Tersisih


sejenak langkah terhenti
kala terdengar kekeh angin
tertawakan kisah diri

rasa pun tersinggung
oleh senyum pahit mentari
yang mengguyur raga berkeringat ini

hati menjadi bertanya
apakah bumi tak lagi merestui
dengan semua perjuangan

salahkah
arah pijak kaki
sedang tak ada seorang pun
terluka dan menjadi benci

Bekasi, 28 Januari 2013

1 komentar: